Pulau Kalimambang Belitung merupakan salah satu destinasi wisata yang paling terkenal dan banyak dikunjungi oleh para wisatawan. Pulau yang satu ini begitu populer dan juga banyak dikunjungi oleh para wisatawan, terutama wisatawan domestik. Tidak hanya terkenal karena banyak orang yang mengunjunginya, pulau tersebut juga menawarkan pesona keindahan pantai dan keindahan lainnya.
Mengapa Pulau Kalimambang Begitu Menarik?
Pulau Kalimambang merupakan satu dari sekian banyak destinasi wisata yang wajib Anda disinggahi saat melakukan liburan ke Belitung. Pulau ini terletak di kota Tanjung Pandan, Belitung dan bisa dijadikan salah satu destinasi city tour Tanjung Pandan bagi Anda yang menyukai wisata pantai.
Apa yang menarik di Pulau Kalimambang ini sebetulnya? Pemandangan yang begitu eksotis membuat suasana pulau di Belitung yang satu ini semakin lebih romantis. Terutama pada saat matahari akan tenggelam. Di sana Anda bisa menikmati sunset dan air laut yang menengangkan dan membuat liburan Anda pun semakin berkesan.
Banyak hal menarik lainnya yang bisa Anda temukan di sana, seperti pasir putih yang indah, laut yang biru, pepohonan yang masih rindang, serta udara yang masih begitu sejuknya. Lewat keindahan Pulau Kalimambang ini, Anda bisa mengabadikan momen dengan berselfie ria dan mengambil gambar-gambar menarik di sana.
Ayo Mengenal Pulau Leebong, Surga Terpendam di Belitung
Pesona Indahnya Pulau Kalimambang Belitung
Bagi anda yang belum pernah berkunjung ke Pulau Kalimambang, pasti anda bertanya-tanya seperti apakah keindahan alam yang ditawarkan oleh pulau yang satu ini? Tentu, ada banyak keindahan pemandangan yang bisa Anda nikmati di sana.
Salah satu ciri khusus dari pulau ini ialah air laut yang biru kehijauan yang bersih dan jernih. Bahkan Anda dapat melihat ikan-ikan kecil yang berenang seputar pantai di sana saking jernihnya iar di sana. Tidak hanya itu, Anda pun akan menikmati keindahan alam sekitar yang ada di pulau tersebut dari pepohonan yang berjajar dan udara yang begitu sejuk dan masih alami.
Selain itu, banyak aktivitas juga yang bisa anda lakukan ketika anda berkunjung ke pulau tersebut, misalnya dengan bermain air, jalan-jalan sepanjang pantai di pulau itu.
Khusus bagi Anda yang sangat suka mengabadikan setiap momen dalam liburan Anda, maka pulau ini sangat menarik dan begitu instgramable. Setiap sudut dari tempat berlibur di Belitung tersebut selalu menawarkan keindahan, serta tentunya akan membuat foto anda juga menjadi lebih menarik.
Anda pun bisa mengajak orang-orang terdekat Anda untuk dapat mengunjungi pulau Kalimambang ini. Tentunya melepaskan penat untuk berlibur di sini tidak akan membuat Anda menyesal.