Tak banyak yang tahu betapa indahnya Belitung. Dulu, pulau ini bisa dibilang sebagai hidden paradise. Hanya orang tertentu saja yang berminat mengeksplornya. Namun seiring dengan kesuksesan film Laskar Pelangi, Belitung mulai dilirik oleh wisatawan.
Ditambah, hadirnya sosok Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok yang fenomena sebagai bekas orang nomor satu di DKI Jakarta yang juga mantan Bupati Belitung membuat kepulauan itu semakin harum di dunia pariwisata. Kian hari, keindahan Belitung semakin harum namanya. Hal itu dibuktikan dengan jumlah wisatawan baik lokal maupun internasional yang terus meningkat, sekurang-kurangnya 30% di setiap tahun. Pada semester pertama tahun 2018 lalu saja, sebanyak 200.000 orang tercatat telah mengunjungi Belitung.
(Baca juga: Sebelum Liburan ke Belitung,Ceki Dulu Pulau Leebong yang indah Ini)
Ke Belitung, Wajib Kunjungi Tempat Ini
Setelah berhasil meningkatkan potensi wisatanya, Belitung berhasil mendapat julukan baru, yakni “Taman Wisata Dunia”. Julukan baru ini merupakan prestasi membanggakan yang membuat Belitung patut diperhitungkan. Ada sekitar 45 destinasi wisata alam dari 34 Provinsi di Indonesia secara serentak dikukuhkan sebagai Taman Wisata Dunia. Nah Belitung menjadi salah satu daerah terpilih, lantaran memiliki wisata alam yang dinilai menakjubkan. Bila Anda tertarik untuk mengunjungi Belitung, jangan lupa untuk sempatkan diri ke 4 tempat berikut ya. Dijamin mengesankan!
-
Danau Kaolin
Sesuai namanya, Danau Kaolin terbentuk di area-area bekas penambangan kaolin atau clay. Ya, danau ini sebenarnya buatan.
Lokasinya tidak terlalu jauh dari kota Tanjung Pandan, hanya membutuhkan waktu sekitar 10 menit saja untuk ke sana. Sepintas, Danau Kaolin mirip seperti Blue Lagoon di Islandia.
Lantaran airnya yang berwarna biru toska nan cantik. Namun bedanya, pengunjung tidak dianjurkan untuk mandi atau berendam di sana meskipun tergolong aman.
Rata-rata dari mereka hanya menikmati suasana sambal mengabadikannya lewat foto saja.
(Baca juga: Sebelum Liburan ke Belitung,Ceki Dulu Pulau Leebong yang indah Ini)
-
Museum Kata Andrea Hirata
Di Museum Kata Andrea Hirata, pengunjung bisa melihat koleksi memorabilia milik Andrea Hirata dan Film Laskar Pelangi. Bangunan yang dipakai adalah rumah yang sudah berusia 200 tahun.
Tiap ruangan diberi nama para tokoh Laskar Pelangi. Mulai dari Lintang, Ikal, Mahar, dan lain sebagainya. Selain itu, banyak pigura dengan kata-kata Andrea Hirata yang juga menyentuh hati.
Pencinta sastra tentu akan senang ke sini! Bila ingin rehat sejenak, Anda wajib mencoba Warung Kupi Kuli yang rasanya dijamin terenak di dunia.
-
Pulau Lengkuas
Pulau Lengkuas terkenal akan mercusuar khasnya dengan tinggi mencapai 65 meter. Itulah mengapa dulu, pulau ini disebut “Lake House”.
Siapapun diperbolehkan naik ke puncak bangunan ini, asalkan kuat melewati sekitar 300 anak tangga. Pulau tersebut memiliki luas area sekitar 1 hektar, dengan hamparan pasir putih yang landai serta air laut yang tenang dan jernih.
Dengan begitu, Anda bisa mencoba aktifitas snorkeling juga di sana.Jangan sampai lewatkan kesempatan itu, karena laut di sekitarnya menyuguhkan view bawah laut yang luar biasa.
(Baca juga: Sebelum Liburan ke Belitung,Ceki Dulu Pulau Leebong yang indah Ini)
-
Sekolah Laskar Pelangi
Jika dulu Anda menonton film Laskar Pelangi, pasti tak asing lagi dengan SD Muhammadiyah ini. Dibangun pada bukit bekas penambangan timah, sekolah tersebut menjadi replika yang digunakan untuk keperluan film berdasarkan kisah nyata itu.
Semua ditata sedemikian rupa sehingga mendekati kondisi aslinya. Sekolah Laskar Pelangi adalah simbol dan gambaran sekolah dengan fasilitas minim dan serba kurang ideal.
Meski demikian, banyak sekali pesan moral dan semangat hidup pantang menyerah.
-
Pantai Tanjung Tinggi
Belitung memiliki pantai berbeda dari yang lain. Daya tarik utama Pantai Tanjung Tinggi adalah jejeran batu granitnya.
Ukuran batu granit tersebut bervariasi bahkan ada yang mencapai ratusan kubik sehingga lebih besar dari rumah. Lokasi tempat wisata yang lebih dikenal dengan “Pantai Laskar Pelangi” itu pun sangat mudah di jangkau.
Hanya berjarak sekitar 30 menit berkendara dari pusat kota Tanjung Pandan, dan sekitar 1 jam dari Bandara Hananjudin, Tanjung Pandan.
-
Pulau Leebong
Pulau Leebong sekarang mulai dikenal karena keindahan pulaunya dan wisatawan dapat menginap disana, ada terdapat beberapa villa kayu yang sangat menarik untuk diinapi dan ada villa rumah pohon khasnya yang diperkenalkan dengan sebutan “Zarra Tree House”.
Siapapun diperbolehkan datang ke pulau ini, baik perkedatangan (day trip) ataupun menginap (over night). Pulau tersebut memiliki luas 37 hektar, pulau yang dihiasi oleh hutan tropis alamai dengan hamparan pasir putih yang landai serta air laut yang tenang dan jernih sehingga wisatawan bisa bermain olahraga air atau water sport seperti kayaking, paddle board, snorkeling, memancing, nyuloh (jaring udang) dan lain sebagainya.
Coba juga anda kunjungi chicas beach-nya, disana terdapat tempat tongkrongan yang asyik buat kalangan tua dan muda, disana terdapat White Sand Coffee yang menyajikan minuman dan makanan ringan khas pulau belitung dan juga terdapat beberapa racikan kopi yang membuat anda betah di pantai ini, ada gazebo laut di pantai ini, sehingga wisatawan dapat menikmati laut dibawah naungan atap dan bangunan gazebo kayu yang kokoh. Sementara ini, pulau Leebong adalah destinasi wisata oke untuk rekomendasi anda jika anda mengunjungi pulau Belitung.
Bukan hanya destinasi wisatanya saja yang membuat Belitung istimewa. Kalau nanti Anda ke Belitung, Anda juga harus meluangkan waktu untuk menyantap kuliner yang nikmat tiada tara.
Sebut saja Mie Atep, Gangan, Suto Belitung, atau Berego. Pasti semakin penasaran untuk secepatnya ke sana, bukan?